Oleh : Arifin Surya Dwipa Irsyam (@poisionipin)
Siapa yang tidak tahu Kecamatan Cibeunying Kaler di Bandung, yang terkenal dengan sentra kaos Suci, PUSDAI, dan Museum Geologi?. Berdasarkan kajian toponimi, Cibeunying berasal dari kata Ci, dan Beunying. Ci sudah pasti berarti ‘air’, sedangkan beunying? Yuk… kita kenalan dengan beunying.
Beunying (Ficus fistulosa Reinw. ex Blume) merupakan jenis tumbuhan dari famili Moraceae atau keluarga beringin. Masih satu kerabat dengan nangka, murbei, pohon bodhi, karet munding, dan hampelas.
Beunying adalah pohon dengan tinggi dapat mencapai 10 m. Daunnya tebal dan berbentuk bulat telur sampai lonjong hingga lanset. Permukaan bagian atas mengkilat bertangkai panjang. Karangan bunga periuk, tumbuh dari ketiak daun atau bergerombol pada batang.
Sama seperti pohon bodhi (Ficus religiosa L.) karangan bunga pada beunying terlihat seperti buah dan biasa disebut dengan istilah bunga periuk atau syconium. Bunganya berukuran sangat kecil dan tersembunyi di dalam struktur yang menyerupai buah. Bayangkan saja sebuah periuk dari tanah liat dan bunga beunying yang berukuran kecil dan berwarna merah menempel dibagian dalam periuk. Karena bunganya tersembunyi, maka penyerbukan tidak dibantu oleh kupu-kupu maupun lebah. Penyerbukan pada beunying dilakukan oleh jenis serangga khusus dari famili Agaonidae atau dikenal sebagai wasp.
Dimana beunying dapat ditemukan?. Beunying hidup di tempat sejuk dan dekat sumber air dengan elevasi hingga 2000 m. Di hutan terbuka, pinggiran hutan yang lembap banyak ditumbuhi oleh jenis ini. Di kawasan Malesia, beunying terdistribusi di Semenanjung Malaya, Sumatera, Jawa, Kalimantan, Kepulauan Sunda Kecil (Bali, Lombok, Sumba, Flores, Sumbawa, Alor) dan New Guinea.
Apa yang membedakan beunying dengan jenis lain dari Ficus?. Daun muda beunying berwarna merah muda. Daun-daun muda ini di daerah sunda sering dimakan mentah sebagai lalab dan rasanya memang enak. Karangan buah muda juga dapat dimakan dengan sambal.
Bagaimana? sudah kenal dengan beunying kan?. Kalau sudah mengenal secara morfologi (bentuk luar), di lain kesempatan saya akan bagi informasi mengenai khasiat beunying bagi kesehatan. see u 🙂